Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Kapolres Pidie Hadiri Syukuran HUT Satpam ke-45

Kamis, 08 Januari 2026 | Kamis, Januari 08, 2026 WIB | 0 Views Last Updated 2026-01-08T09:32:04Z

 


Sigli - Polres Pidie menggelar kegiatan syukuran Hari Ulang Tahun (HUT) Satuan Pengamanan (Satpam) ke-45 Tahun 2025 yang berlangsung khidmat dan penuh kebersamaan di Aula Wira Satya Polres Pidie , Kamis (8/1/2026)


Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Kapolres Pidie AKBP Jaka Mulyana, SIK, MIK bersama unsur Forkopimda Kabupaten Pidie, Wakapolres Pidie, para Pejabat Utama (PJU) Polres Pidie, serta perwakilan Satpam sebanyak 25 orang.


Syukuran HUT Satpam ke-45 tahun ini mengusung tema “Satpam Bersatu, Berdaulat, Berdedikasi, dan Profesional”, yang menjadi refleksi komitmen Satpam sebagai mitra strategis Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan kerja masing-masing.


Dalam sambutannya, Kapolres Pidie AKBP Jaka Mulyana, SIK, MIK menyampaikan bahwa tema HUT Satpam Ke -45 tersebut memiliki makna mendalam dan harus menjadi pedoman bagi seluruh Satpam dalam menjalankan tugas.


Kapolres Pidie menjelaskan, “Bersatu” dimaknai sebagai soliditas dan kebersamaan antar Satpam, serta sinergi yang kuat dengan Polri, TNI, pemerintah daerah, dan seluruh pemangku kepentingan dalam menjaga stabilitas keamanan.


“Berdaulat” berarti Satpam memiliki jati diri, kewibawaan, dan kemandirian dalam melaksanakan tugas pengamanan sesuai aturan dan standar operasional prosedur yang berlaku.


“Berdedikasi” mencerminkan sikap pengabdian, loyalitas, dan keikhlasan Satpam dalam memberikan perlindungan dan rasa aman di lingkungan kerja tanpa pamrih.


Sementara “Profesional” menuntut Satpam untuk memiliki kompetensi, disiplin, integritas, serta kemampuan yang terus ditingkatkan melalui pelatihan dan pembinaan berkelanjutan.


“Satpam merupakan garda terdepan dalam sistem pengamanan swakarsa. Oleh karena itu, saya berharap seluruh Satpam senantiasa menjunjung tinggi etika profesi, meningkatkan kapasitas diri, serta mampu beradaptasi dengan perkembangan dan tantangan keamanan yang semakin kompleks,” ujar Kapolres Pidie AKBP Jaka Mulyana, SIK, MIK.


Melalui peringatan HUT Satpam ke-45 ini, diharapkan dapat semakin meningkatkan kinerja, disiplin, dan profesionalisme Satpam, sekaligus memperkuat sinergi dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman, tertib, dan kondusif di wilayah Kabupaten Pidie.


Rangkaian kegiatan syukuran diawali pembacaan doa bersama dan sambutan dari Kapolres Pidie, dilanjutkan dengan prosesi pemotongan tumpeng oleh Kapolres Pidie AKBP Jaka Mulyana, SIK, MIM yang kemudian diserahkan kepada Satpam tertua dan Satpam termuda sebagai simbol penghargaan, kebersamaan, dan regenerasi.


Kegiatan dilanjutkan dengan foto bersama serta ramah tamah antara unsur Forkopimda, jajaran Polres Pidie, dan para Satpam.

Featured Post

Sekda Aceh Sambut Menko Pangan dan Dua Menteri di Bandara SIM

Aceh Besar _ Sekretaris Daerah (Sekda) Aceh, M. Nasir, menyambut kedatangan Menteri Koordinator Bidang Pangan RI Zulkifli Hasan bersama Ment...

×
Berita Terbaru Update